Kalahkan The Blues, Manchester City Melejit

SURABAYA, iNews.id - Laga Big match tersaji antara Manchester City vs Chelsea dalam lanjutan Premier League Pekan ke-22. The Citizen julukan dari Manchester City berhasil menang tipis atas Chelsea dengan skor 1-0.
Bermain di Etihad stadium, Inggris, Sabtu (15-1-2022) Man City berhasil keluar sebagai pemenang dalam duel tim papan atas Premier League dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Man City di cetak oleh Kevin De Bruyne di menit ke-70. Kemenangan atas The Blues julukan dari Chelsea membuat Man City unggul 13 poin atas Chelsea klasemen sementara Premier League.
Jalannya pertandingan
Babak pertama, Memulai babak pertama kedua tim bermain terbuka sejak babak pertama dimulai. Jual beli serangan terlihat sejak menit awal babak pertama. Duel-duel keras tersaji di antara kedua tim dalam laga tersebut.
Serangan demi serangan yang dibangun kedua tim selalu kandas di barisan pertahanan kedua tim. Baru menit ke-39 Man City mendapat peluang melalui Jack Grealish. Menerima umpan dari Kevin De Bruyne dari sisi kiri pertahanan Chelsea. Jack Grealish menyontek bola melalui penjaga gawang Kepa Arrizabalaga. Namun sontekan Grealish melebar tipis di sisi kiri gawang Kepa, sampai akhir babak pertama skor kacamata (0-0 ) tetap bertahan bagi kedua tim.
Babak kedua, Setelah turun minum permainan kedua tim tidak berubah seperti babak pertama, jual beli serangan tetap menghiasi menit awal babak kedua. Menit ke-47 Chelsea mendapat peluang melalui tendangan keras Romelu Lukaku. Namun tendangan Lukaku berhasil di tepis oleh penjaga gawang Man City, Ederson Moraes.
Menit ke-62 Man City mendapat peluang melalui tendangan bebas Kevin De Bruyne. Tendangan bebas De Bruyne berhasil melewati pagar hidup yang di buat oleh pemain Chelsea. Namun Kepa berhasil menepis tendangan De Bruyne. Gol yang di tunggu-tunggu publik Etihad stadium tercipta di menit ke-70 melalui Kevin De Bruyne. Aksi individu Kevin De Bruyne yang merengsek ke area pertahanan Chelsea dan di akhiri tendangan terukur berhasil menjebol gawang Kepa Arrizabalaga. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Man City atas Chelsea, sampai akhir babak kedua skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan Man City atas Chelsea tetap bertahan.
Susunan pemain
Manchester City : Ederson Moraes, Kyle Walker, John Stones, Aymeric Laporte, Joao Cancelo, Bernardo Silva, Rodri, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, Phil Foden, Jack Grealish.
Chelsea : Kepa Arizzabalaga, Romelu Lukaku, Hakim Ziyech, Christian Pulisic, Marcos Alonso, Mateo Kovacic, N'Golo Kante, Cesar Azpilicueta, Malang Sarr, Thiago Silva, Antonio Ruediger.
Editor : Arif Ardliyanto