get app
inews
Aa Text
Read Next : Perairan Tercemar Mikroplastik, Pelajar di Banyuwangi Jadi Detektif Sungai

Sachet Unilever, Wings dan Indofood Menumpuk di Sungai Deli

Sabtu, 25 Juni 2022 | 12:49 WIB
header img
Aksi peduli Sungai Deli dengan membentangkan poster himbauan agar masyarakat tidak menganggap Sungai Deli Adalah tempat sampah. (Foto: Tim ESN for iNewsSurabaya)

MEDAN, iNews.id - Sungai Deli di Medan Sumatera Utara dipenuhi tumpukan sampah plastik. Temuan tim Ekspedisi Sungai Nusantara (ESN) Jumat siang (24/6) saat kegiatan brand audit, dari 388  Pohon terlilit sampah Plastik dan 232 timbulan sampah illegal ditepi sungai Deli.

”Kami menemukan sampah sachet dari Unilever, Wings dan Indofood banyak ditemukan terlilit didahan pohon dan pada timbulan-timbulan sampah liar tepi sungai Deli. Selain menimbulkan bau busuk tempat sampah liar ini juga sebagian sampah plastiknya tergelontor arus masuk ke badan air sungai Deli,” ungkap Rizki Ramadhanu.

Lebih lanjut relawan ESN chapter Medan ini menjelaskan bahwa selain melakukan audit Tim ESN juga melakukan pembersihan beberapa pohon dari lilitan sampah plastik.

Aksi Peduli Sungai Deli

Selain melakukan brand audit Tim ESN juga melakukan aksi peduli Sungai Deli dengan membentangkan poster himbauan agar masyarakat tidak menganggap Sungai Deli Adalah tempat sampah. 

Tiga poster yang dibentang bertuliskan “ Sei Deli Bukan Tempat Sampah,” Sei Deli Tercemar Mikroplastik dan Sampah Sachet Cemari Sungai Deli. 

Peneliti ESN Prigi Arisandi mengatakan, selama ini masyarakat menganggap sungai Deli sebagai tempat sampah. Sehingga banyak ditemukan sampah plastik dan kontaminasi mikroplastik yang cukup tinggi sekitar 233 partikel mikroplastik dalam 100 liter.

"Aksi ini bertujuan agar masyarakat stop buang sampah ke Sungai Deli,” kata dia.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut