SURABAYA, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya yang digawangi Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB), Bunda PAUD Kota Surabaya berkolaborasi bersama lembaga-lembaga pemerintah dan swasta serta NGO menggelar Gebyar Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2023 di kota Surabaya.
Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2023 di Kota Pahlawan ini sangat meriah karena menghadirkan kegiatan Kelas Inspirasi Walikota Surabaya dan Pelatihan ESQ 165.
Melibatkan 1.000 perhimpunan pelajar SMP, SMA, SMK negeri dan swasta dari 31 kecamatan se Surabaya, acara dihadiri oleh Ketua DPRD, Sekda, Asisten 1, 2, 3, para Camat se Surabaya dan beberapa Non Governmental Organisation (NGO). Gebyar acara dipusatkan di Ballroom The Empire Palace Surabaya pada 27 Juni mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Kepala Kepala Dinas DP3APPKB Surabaya, Ida Widayati mengatakan Hari Anak Nasional Tahun 2023 jadi momentum untuk meningkatkan kepedulian masyarakat kepada anak-anak. Baik itu melalui pendidikan maupun dari pola asuh orang tua dan lingkungan sekitarnya.
"Hal ini berawal dari kekhawatiran adanya anak-anak yang perlu dibina karena pengaruh lingkungan, gadjet, dan lainnya," ujar Ida.
Dalam kesempatan ini Walikota Surabaya, Eri Cahyadi menjadi seorang motivator pada kelas inspirasi. Eri didampingi istri, Rini Indriyani, yang juga merupakan Ketua TP PKK Kota Surabaya dan ketua Bunda PAUD Kota Surabaya.
Keduanya memberikan games menarik pada beberapa anak-anak untuk mendapat hadiah sepeda.
Editor : Ali Masduki